Friday, November 10, 2023

SEMUA ISTILAH DI DUNIA CUPANG [ISTILAH DI DUNIA BETTA ]

  SEMUA ISTILAH DI DUNIA CUPANG [ISTILAH DI DUNIA BETTA]



BAGIAN TUBUH LUAR CUPANG [MORFOLOGI]

  • Operculum = Penutup insang yang biasanya akan terbuka ketika ikan flaring/ngedok/menakuti musuh
  • Sirip ventral = sirip perut yang sering disebut dengan sirip dasi
  • Sirip dorsal= sirip dada/punggung
  • Sirip anal = sirip yang ada di bawah nus
  • Sirip caudal= sirip di bagian ekor/paling belakang
  • Sirip pectoral = sirip di bagian dekat penutup insang 

ISTILAH DI PERKAWINAN

    • F1 = Filial pertama, atau generasi hasil perkawinan dari induk awal yang biasanya akan disilangkan kembali dan menghasilkan anak yang di sebut F2[generasi kedua]
    • Genotip = gen dari ikan cupang yang biasanya disimbolkan dalam bentuk huruf berpasangan sebab masing-masing berasal dari induk, misal genotip AA, BB, Bb, Cc
    • Fenotip = karakter yang muncul dari suatu genotip, rumus Fenotip adalah Genotip+Lingkungan, jadi biarpun genotip bagus, jika lingkungan [makanan, tempat ikan hidup] tidak mendukung makan sifat yang diharapkan tidak akan muncul secara maksimal
    • Testcross = kawin silang atau mengawinkan seekor ikan dengan genotip homozigot resesif,misalnya aa, bb, cc yang biasanya bertujuan mengetahui genotip seekor ikan yang di testcross tadi. Jika anaknya 100 mirip dengan yang ditestcross, kemungkinan ikan itu bergenotip homozigot dominan dan jika anaknya 50%:50% maka kemungkinan ikan tersebut bergenotip heterozigot. 
    • Inbereeding = perkawinan satu darah, satu lubukan yang tujuannya untuk memunculkan karakter yang diinginkan. Perkawinan tipe ini juga mempunyai nilai minus yaitu kemungkinannya muncul genotip homozigot resesif, yang kemungkinan muncul sifat yang tidak diinginkan [cacat, sakit]
    • Linebreeding =  perkawinan kerabat dekat yang bukan sedarah, misalnya indukan dikawinkan dengan F1 atau F2 yang tujuannya memperkuat satu karakter tapi mengurangi efek cacat atau sakit.
    • Lubukan = anak yang dihasilkan dari satu indukan bersama. 
    • Gen dominan =  Gen yang akan muncul jika berpasangan dengan gen resesif
    • Gen resesif = gen yang akan tertutup jika berpasangan dengan gen dominan



    ISTILAH LAIN

      • Flaring =  ngedok, atau mengembangkan operculum[penutup insang] untuk menakut-nakuti musuhnya atau pasangannya. 
      • Jantur = menempatkan ikan jantan dengan ikan betina di satu wadah tetapi dipisahkan oleh sekat yang tujuannya untuk memacu perkembangan mental, hormonal dan karakter si jantan. Biasanya penampakannya adalah dalam bentuk fisik jantan yang dominan seperti warna yang semakin mencolok dan semakin ganas.
      • Soliter = tempat ikan cupang yang isinya satuan ikan saja.
      • Sekat =  berupa pembatang yang tujuannya mencegah ikan terus menerus flaring
      • Swimmbladder = gelembung renang yang ada di dalam tubuh ikan yang berfungsi untuk mengatur berat jenis ikan untuk mengapung atau tenggelam. 
      • Bloodworm = cacing darah/larva dari nyamuk Chironomus atau orang biasa disebut dengan cadar [cacing darah] yang merupakan salah satu pakan favorit ikan karena keyakinan akan mempercepat munculnya warna ikan, terutama cupang yang basicnya merah seperti super red.
      • Cacing sutra = cacing rambut/ casut/ cacing rambut adalah salah satu pakan favorit ikan yang paling cepat untuk pertumbuhan ikan. Cacing ini berkerabat dekat dengan cacing tanah, kelompok annelida tapi hidup di lumpur yang berair. 
      • Kutu air = kutir adalah makanan utama untuk ikan cupang terutama untuk ukuran burayak, terdapat 2 jenis yang pertama Moina yang ukurannya cukup kecil dan yang kedua adalah Daphnia yang ukurannya cukup besar
      • Artemia = udang ukuran kecil yang biasanya dijual dalam bentuk telur [kista], ada yang hidup di air tawar dan ada juga yang di air asin. Pakan ini paling sesuai untuk diberikan ke burayak karena pasti pas ukurannya di mulut anak ikan. 
      • Infusoria = kelompok protozoa yang berambut seperti cilliata yang ukurannya lebih kecil dari artemia dan bisa dijadikan pakan untuk burayak ikan cupang. Pakan ini harus mengkultur sendiri karena tidak diperjual belikan. 
      • Ketapang = pohon yang ekstrak daunnya [daun tua] dipercaya bagus untuk ikan cupang, dalam bahasa latin disebut Terminalia catappa dan orang luar Indonesia biasa menyebut Indian Almond. Daun ini difungsikan salah satunya untuk menurunkan ph karena ikan cupang lebih suka ph sedikit asam






      No comments:

      Post a Comment